OKEGUYS – Twitter akan segera menghapus akun centang biru gratisan dan menggantinya dengan centang biru berbayar.
Tentu ini menjadi kebijakan yang diambil oleh Elon Musk, untuk menyelamatkan Twitter dalam keuangan.
Tapi, akan seperti apa nasib akun centang biru lama di Twitter?
Baca Juga: Tiru Instagram, Pengguna Twitter Kini Bisa Lihat Jumlah Orang yang Simpan Postingan Miliknya
Twitter Hapus Centang Biru Gratis
Twitter akan segera menghapus lencana verifikasi biru dari semua akun yang belum mendaftar ke layanan premiumnya, Twitter Blue.
Seperti diketahui, Twitter Blue menawarkan lencana verifikasi bagi para pengguna yang berlangganan layanan berbayar tersebut.
“Pada 1 April, kami akan mulai menghentikan program terverifikasi lawas kami dan menghapus tanda centang terverifikasi lawas,” cuit akun resmi Twitter.
Twitter merombak sistem verifikasinya setelah perusahaan diambilalih oleh Elon Musk pada Oktober 2022 dalam kesepakatan senilai USD44 miliar.
Menyusul pengambilalihan Musk, Twitter mencari cara yang lebih saksama untuk membuat perusahaan menguntungkan.
Salah satunya dengan membuat orang-orang membayar untuk mendapatkan verifikasi biru melalui langganan Twitter Blue.
Artinya, lencana tersebut sekarang bukan lagi tanda autentikasi dan hanya sebagai indikasi bahwa akun telah mendaftar ke layanan premium Twitter dan memenuhi persyaratan tertentu.
Tapi seperti yang diumumkan oleh Twitter baru-baru ini, centang biru tidak lagi berlaku.
Sejumlah pemegang akun akan kehilangan centang biru lawas pada 1 April atau segera setelahnya kecuali jika mereka berlangganan Twitter Blue.
Baca Juga: Tiru Twitter, Meta Verified Jadi Fitur Centang Biru Berbayar di Facebook dan Instagram!
Artikel Terkait
Fitur Twitter ini Belum Banyak yang Tahu! Kalian Wajib Coba
Meta Kembangkan Media Sosial Baru Mirip Twitter, Berikut Detainya
Muncul dengan Akun Twitter Baru, Hacker Bjorka Kembali Jual Data BPJS Sampai Rafael Alun Trisambodo!