Bagi yang suka ukuran ikon kecil pada tampilan layar smartphone, ada baiknya kalian mencoba aplikasi Nova Launcher.
Nova Launcher adalah salah satu aplikasi launcher terbaik untuk Android, yang saat ini banyak digunakan.
Saya merekomendasikan aplikasi launcher ini karena banyakknya fitur yang bisa digunakan.
Selain itu, aplikais ini tentu saja dapat membuat tampilan layar smartphone kalian jadi lebih menarik, serta bisa diatur ukuran ikonnya sesuai keinginan kalian sendiri.
Membuat Ikon Kecil pada Layar Smartphone
Nova Launcher memang dinilai sebagai aplikasi launcher terbaik, karena hadir dengan pembaruan yang teratur.
Perkembangannya pun selalu mendengarkan masukan dan keinginan pengguna, sehingga selalu menghadirkan fitur-fitur baru pada setiap pembaruannya.
Berikut ini adalah cara mengecilkan ikon pada tampilan layar smartphone:
1. Langkah pertama jika kalian belum memiliki aplikasi Nova Launcher, kalian langsung saja download dan Instal aplikasinya di Google PlayStore pada smartphone.
2. Setelah kalian instal, langsung saja buka aplikasinya dan kalian bisa langsung mengatur pada tampilan di dalamnya.
3. Silahkan pilih pada menu yang tertulis Dekstop
4. Kemudian pilih Kisi-kisi Dekstop, lalu atur posisi ikonnya sesuai keinginan kalian.
5. Setelah kalian atur posisi ikonnya, lanjut untuk kembali pada menu tampilan awal. Kemudian pilih menu kedua yang tertulis Drawer.
6. Lalu kalian atur lagi seperti cara yang ke 4, tetapi tidak perlu disamakan posisinya dengan ukuran yang kalian terapkan pada tampilan Dekstop.
7. Kemudian silahkan atur kecil dan besarnya ikon, untuk ukuran ikonnya samakan saja untuk bagian Dekstop dan Drawer.
Setelah melakukan konfigurasi tadi, kalian bisa lihat sendiri hasil yang sudah kalian atur tersebut.
Jika kalian masih merasa kurang pas dengan banyaknya apliaksi yang ada di ponsel, kalian bisa merubah dan mengaturnya lagi sehingga tampilan ikonnya rapih dan cocok dengan selera kalian.
Nah, seperti itulah cara memperkecil ikon smartphone dan merapihkannya menggunakan aplikasi Nova Launcher.
Discussion about this post