OKEGUYS, saat ini emang banyak banget cara dapet uang dari Internet, mulai dari berjualan online hingga menulis artikel. Buat yang belum tau, kamu bisa lho dapet duit dari blog. Dari tulisan yang kamu tulis di blog kamu, ada pundi-pundi rupiah yang bisa kamu panen lho.
Iya, cuma nulis artikel dapet duit dari blog!
Istilah ini namanya blogging. Aktivitas ini sebenarnya tidak menciptakan uang, tapi penghasilan dari iklan lah yang bisa menjadi penghasilan kamu. Duh, ini terlalu ribet untuk dijelaskan di awal, mending kita bahas semuanya satu satu aja supaya kamu paham juga apa itu Blog.
Apa Itu Blog, Blogging dan Blogger?
Blog adalah jurnal online di mana kamu bisa menuliskan hasil ketikan kamu untuk dibaca oleh orang lain melalui Internet. Ya, serupa postingan di media sosial, tapi ini hanya bisa dilihat dalam sebuah situs aja. Berbagai informasi pun bisa kamu bagikan dalam blog, mulai dari hobi hingga mengenalkan produk yang kamu suka.
Singkatnya, ini adalah buku catatan online. Tapi bisa diakses oleh semua orang, sehingga kalau isi buku catatan kamu mau dibaca banyak orang, pastikan isinya memang dicari dan disukai banyak orang.

Sedangkan, Blogging adalah kegiatan atau aktivitas mengelola sebuah blog. Mulai dari menulis hingga menghias halaman blog kamu agar enak dilihat oleh pembaca. Segala macam kegiatan yang berkaitan pengelolaan blog sih bisa dikatakan Blogging, tapi secara umum, orang menganggap Blogging adalah kegiatan menulis di dalam blog.
Lalu, apa itu Blogger? Ringkasnya adalah orang di balik blog itu sendiri. Orang di balik puluhan, ratusan atau bahkan ribuan tulisan dalam sebuah blog. Jika kamu suka menulis artikel-artikel di sebuah blog, maka kamu adalah Blogger.
Cara Dapat Duit Dari Blog
Memang kegiatan Blogging tidak lain tidak bukan adalah menulis artikel informatif yang disukai pembaca, tapi ada beberapa sumber pemasukan yang bisa diandalkan dari Blog.
Google AdSense
Photo: Omiska Apa tuh Google AdSense? Ini adalah sebuah program yang disediakan Google untuk mengakomodir iklan dalam platformnya. Google AdSense akan menayangkan iklan di blog kamu sesuai dengan konten dan tipe pengunjung blog kamu. Dari iklan-iklan ini lah kamu kan mendapat pundi-pundi uang, karena iklan-iklan ini dibuat oleh pengiklan dengan biaya yang tidak gratis.
Dapet Duit Dari Blog Endorse
Photo: Getty Images Sebenernya sih namanya afiliasi program, tapi bisa dikatakan sistemnya mirip dengan endorse layaknya selebgram. Penghasilan ini biasanya bisa kamu dapatkan jika kamu sudah memiliki banyak pengunjung setia di blog kamu, di mana kamu bisa “menjual” traffic blog kamu kepada pemilik produk untuk mengiklan secara langsung dengan artikel atau tulisan yang kamu unggah di blog kamu.
Menjual Jasa
Photo: DepositPhotos/Andrey Popov Sebagai penulis blog, kamu juga bisa menjual jasa tulisan kamu Guys. Ketika orang sudah suka dengan tulisan yang kamu buat, kamu sudah bisa menawarkan jasa penulisan artikel untuk orang lain dan kamu bisa menggunakan blog kamu sebagai portofolio kamu. Ingat, blog kamu adalah aset berharga yang harus kamu jaga dan rawat layaknya anak sendiri.
Baca Artikel Menarik Lainnya: Cara Membuat Web Blog dengan Blogspot
Menjadi seorang Blogger memang gak bikin kamu langsung kaya raya, bisa beli mobil Ferrari dua pintu atau update saldo rekening ke Instagram Story setiap hari. Tapi, Blogging juga gak menutup kemungkinan untuk kamu bisa dapet duit dari blog dan punya penghasilan tambahan yang (mungkin) gak sedikit.
Semua itu kembali kepada bagaimana kamu membesarkan blog kamu. Tertarik untuk blogging? Yuk mulai buat blog kamu sekarang juga! Kalau belum tau caranya, yuk lihat cara membuat web blog dengan Blogspot ini!
Discussion about this post